Kapolri: Kita akan Lacak Siapa yang Menggerakkan Bambang Tri Mulyono

Bambang Tri Mulyono ditangkap polisi karena mengarang buku ‘Jokowi Undercover’ tanpa data yang valid. Kapolri Jenderal Polisi Tito Karnavian menegaskan akan mencari tahu siapa yang menggerakkan Bambang Tri untuk menulis buku tersebut.

“Kita akan dalami siapa yang menggerakkan, siapa yang mengajari dia,” kata Tito di Rupatama Mabes Polri, Jl Trunojoyo, Jakarta Selatan (4/1/2017).

“Kemampuan menulisnya berantakan tidak mengikuti sistematika pelajaran-pelajaran orang yang terdidik,” sambungnya.

Tito menjelaskan bahwa tulisan Bambang Tri cenderung ke arah fitnah karena tidak dilengkapi dengan data primer dan sekunder atau sumber lainnya.

Dia mengatakan untuk membuat suatu buku fakta harus dengan data yang bisa dipertanggungjawabkan. Menurutnya, menulis buku fakta tidak bisa seperti menulis novel.

“Apalagi (menulis) buku fakta tidak cukup dengan hanya membuat buku novel yang karangan fiksi, harus dengan data. Ini data pendukung tidak ada sama sekali, makanya kita berani menetapkan bahwa itu adalah bohong,” ujarnya geram.

Untuk itu, mantan Kepala Densus tersebut menegaskan akan mencari tahu siapa di belakang penulis buku berjudul ‘Jokowi Undercover: Melacak Jejak Sang Pemalsu Jatidiri’ setebal 436 halaman tersebut.

“Oleh karena itu kita akan lihat siapa di belakang dia. Kita akan usut. Tolong catat itu!” Tegas Tito.

Sumber: Detik.com

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

×

Konsultasi Hukum

× KONSULTASI